Latest News

Cara Merawat Jenis Batu Akik Supaya Cepat Tua

Cara merawat jenis batu akik supaya cepat tua bertujuan agar harga jualnya semakin melonjak. Terkadang bongkahan batu atau bahkan batu cincin yang diperoleh belum terlalu menua. Sehingga keindahannya belum terpancar dengan sempurna. Untuk mengatasi kondisi tersebut, ada baiknya menerapkan berbagai cara berikut ini.

Mengoleskan minyak zaitun

Batu akik bisa semakin cantik, berkilau dan menua kalau diterapkan cara perawatan khusus dan teratur. Salah satunya dengan mengolesi batu akik menggunakan minyak zaitun. Anda bisa menerapkannya setiap hari dan pastikan menggosoknya dengan perlahan. Selain minyak zaitun, bisa juga dengan memakai baby oil atau minyak kayu putih.

Menyimpan batu akik di tempat yang tepat

Batu akik tertentu ada yang cocok di simpan di dalam kotak atau di dalam tempat terbuka. Batu Bacan misalnya lebih cocok disimpan di ruangan terbuka. Jadi jangan sampai menyimpan batu akik dalam keadaan belum menua atau mengkristal di dalam kota khusus. Karena perlakuan tersebut hanya akan menghambat proses penuaan batu.

Kalau sudah menua dengan sempurna, penyimpanan di dalam kotak khusus bisa diterapkan. Tapi sebaiknya tidak mencampur sejumlah batu akik meskipun jenisnya sama. Tujuan dari tindakan tersebut adalah supaya batu akik tidak saling berbenturan atau bergesekan. Keadaan tersebut akan menyebabkan batu akik mengalami goresan dan bahkan bisa pecah. Dengan begitu, kualitasnya akan menurun dan tidak ada lagi harganya.







0 Response to "Cara Merawat Jenis Batu Akik Supaya Cepat Tua"